Bidikutama.com – Setelah ruangguru sukses menayangkan “Clash Of Champions”. Kini ruangguru kembali membuat gebrakan baru di dunia pendidikan, dengan menayangkan seri terbarunya yaitu “Academy of Champions”. Jumat (3/1)
Program ini menjadi program keberlanjutan karena suksesnya seri yang lama. Tentu, seri ini dirancang untuk para siswa dan siswi di Indonesia lebih termotivasi untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam bidang akademik.
Berbeda dengan yang sebelumnya, program kali ini di dalam permainannya adalah siswa dan siswi yang masih duduk di bangku SMA di seluruh Indonesia. Setiap provinsi diwakili oleh 3 siswa dan siswi terbaik yang sudah diseleksi sebelumnya oleh pihak ruangguru.
Seri ini semakin menarik dengan menghadirkan alumni Clash of Champions yang berperan sebagai coach dari beberapa provinsi atau distrik yang diwakili.
Terdapat 12 alumni yang hadir pada seri ini, yaitu:
- Nabil (Oxford University/Computer Science)
- Xaviera (KAIST/Computer Science & Tech Management)
- Sandy (NUS/Computer Science)
- Axel (NUS/Computer Science)
- Kevin (NUS/Chemical Enginering)
- Govert (NTU/Applied Physics)
- Alfie (UI/Kedokteran)
- Shakira (UI/Kedokteran)
- Yesaya (UI/Teknik Sipil)
- Kadit (ITB/Teknik Elektro)
- Najwa (UGM/Geografi Lingkungan)
- Maxwell (UNAIR/Kedokteran)
Dengan adanya program ini, Ruangguru berharap dapat memberikan inspirasi bagi generasi muda di Indonesia untuk terus berprestasi dan bersaing di tingkat global. “Academy of Champions” tidak hanya menjadi ajang pembuktian kemampuan, tetapi juga menjadi ruang kolaborasi untuk mencetak para pemimpin masa depan.
Penulis : Bryan P/BU
Editor : Nadira/ BU