Bidikutama.com – Meskipun kalender akademik versi terbaru masih dalam pembahasan, namun rektorat telah memastikan jadwal pembayaran uang kuliah tunggal (UKT). Jadwal tersebut diperuntukkan bagi mahasiswa lama yang tidak mengajukan penundaan pembayaran. (29/6)
Kepala Sub Bagian (Kasubag) Akademik dan Evaluasi, Khaerul Kholqi, mengatakan, pembayaran UKT dijadwalkan pada tanggal 10 Juli – 24 Agustus 2020.
“(Jadwal pembayaran UKT mahasiswa lama tanggal) 10 Juli sampai dengan 24 Agustus 2020, jika tidak mengajukan penangguhan,” tutur Kholqi saat dihubungi Tim Bidik Utama melalui pesan singkat WhatsApp (WA).
Diinformasikan sebelumnya, besaran UKT yang akan dibayarkan oleh mahasiswa aktif di semester ganjil tahun akademik (TA) 2020/2021 dipotong sebesar Rp 150.000.
Potongan UKT tersebut merupakan bentuk subsidi pulsa selama 3 bulan yang tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Rektor Untirta Nomor: 217/UN43/KPT.KM.01.01/2020 tentang Pemberian Subsidi Pulsa kepada Mahasiswa Aktif dalam Pembelajaran Daring di Lingkungan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Tahun 2020
“Pemberian subsidi pulsa ini diberlakukan dengan cara pemotongan uang kuliah tunggal atau UKT bagi mahasiswa aktif di semester gasal tahun akademik 2020/2021,” ujar Rektor, Fatah Sulaiman, dalam keterangan tertulisnya.
“Besaran subsidi pulsa sebesar Rp 50.000 per mahasiswa per bulan. Subsidi ini diberlakukan selama 3 bulan dari bulan April 2020 sampai dengan bulan Juni 2020,” lanjutnya.
Penulis : Risa/BU
Editor : Rara/BU