Bidikutama.com – Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Himakom) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) usai menggelar kegiatan Komunikasi Mengabdi (Komedi), Minggu (29/8), di Kampung Cikuya. Kegiatan tersebut bertujuan mengedukasi warga sekitar terkait literasi media.
Melalui tema “Menggali Potensi Masyarakat di Era New Normal Melalui Edukasi dan Literasi Digital”, Ketua Pelaksana (Ketuplak), Muhammad Rifqal Ilhami, menjabarkan bahwa literasi media, pendidikan, kewirausahaan, dan sosial dalam dunia komunikasi merupakan hal-hal yang dibahas dalam kegiatan tersebut.
“Agar masyarakat mampu menggunakan segala jenis media dengan bijak dan mampu memahami dampak positif serta negatif dari suatu media,” ungkap Rifqal.
Kegiatan ini diselenggarakan secara langsung, dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Rifqal berharap, kegiatan tersebut dapat bermanfaat baik bagi masyarakat Kampung Cikuya maupun bagi panitia Komedi.
“Karena dengan adanya kegiatan ini kita dapat sharing yaitu bukan hanya kita sebagai mahasiswa yang bisa memberikan edukasi tetapi kita juga dapat pembelajaran dan pandangan baru dari masyarakat sekitar, dimana saat nanti pula kita juga akan terjun langsung ke masyarakat,” jelasnya.
Sementara itu, Ketua Umum (Ketum) Himakom, Hary Yunisa, menyampaikan bahwa tujuan diadakannya kegiatan ini juga sebagai bentuk pengimplementasian Tri Dharma perguruan tinggi.
“Tujuan yang pertama adalah kita itu Ilmu Komunikasi punya poin untuk membuat desa binaan dan memberikan sebuah manfaat di dalam desa tersebut dengan membangun taman baca dan memberikan suatu pelajaran mengenai literasi media atau beberapa hal yang memang penting di era sekarang,” jelas Hary..
Hary menyebutkan, bahwa penayangan film dan literasi media merupakan beberapa rangkaian dari kegiatan tersebut.
“Untuk aksi kita memberikan sebuah tontonan film, berbarengan dengan kegiatan aksi kita ada juga literasi media di mana kita memberikan sebuah pemahaman mengenai penangkal hoaks dimana caranya kita benar-benar bisa mem-filter berita-berita,” terangnya.
Terakhir, Ia berharap tujuan dari kegiatan tersebut dapat terwujud dan bermanfaat bagi masyarakat Kampung Cikuya.
“Semoga dari acara ini goals yang kita sudah rancang itu dapat terwujud tentang laksana khususnya dalam perkembangan desa dan apa yang kita bawa dapat bermanfaat untuk masyarakat di desa tersebut,” tutupnya.
Reporter: Amiroh/BU
Penulis: Aira/BU
Editor: Hafidzha/BU