Bidikutama.com – Mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling (BK) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) angkatan 2020 menggelar Live Music di Alun-alun Kota Serang (6/10). Acara ini digelar untuk mempererat tali silaturahmi sekaligus penggalangan dana untuk bakti sosial.
Ketua Pelaksana, Achmad Shandika Al Haj Hendari, mengatakan bahwa acara ini bermula dari ketua angkatan BK 2020 yang mengajak untuk membuat suatu program yang bermanfaat.
“Berhubung kita masih kuliah masih online, komunikasi dari angkatan kita ini terasa kurang baik, oleh karna itu diadakannya program bakti sosial ini,” ujar Achmad.
Adapun dari kegiatan penggalangan dana akan didonasikan ke Yayasan Kreasi Bangun Semesta.
“Untuk teknis penyaluranya kita mengadakan acara makan makan dengan anak yayasan. Setalah itu akan ada penyerahan donasi itu ke pihak yayasan,” tambahnya.
Achmad berharap dengan diadakanya acara ini, anak BK 2020 bisa lebih solid sekaligus acara ini bermanfaat untuk Yayasan Kreasi Bangun Semesta.
“Saya pun berharap acara ini menjadi acara yang teragenda dan menjadi acara rutinan sebelum menjelang UTS (ujian tengah semester -red) di angkatan BK 20 ini dan dapat membantu orang di yayasan,” harap Achmad
Ketua Angkatan BK 2020, Ehan Fauzan Rahmatillah, turut senang atas diadakannya acara tersebut. Ia pun berujar acara tersebur akan dirutinkan ke depannya.
“Semoga teman-teman yang berpartisipasi selalu semangat dalam menjalankan acara selanjutnya, dan semakin banyak orang-orang yang ikut berpartisipasi dalam acara ini, agar bisa lebih berkembang,” harapnya.
Penulis : Putri/BU
Editor : Hafidzha/BU