Bidikutama.com – Mahasiswa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) angkatan 2020 sukses gelar seminar nasional dan prosiding. Dengan mengusung tema “Nilai-nilai Pancasila Dalam Menghadapi Isu-isu Kontemporer Pendidikan Pada Era Globalisasi” acara diadakan secara hybrid pada Rabu (10/5) lalu bertempat di Auditorium gedung B Untirta Pakupatan dan zoom meeting. (27/5)
Dihadiri oleh 100 orang peseta baik secara langsung maupun via zoom, acara ini diisi oleh Sekretaris komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Banten, Dede Rohana Putra, Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesi (KNPI) Provinsi Banten, Taufiq Aziz, sebagai pemateri. Serta Keynote speaker oleh Ketua Komisi V DPRD Provinsi Banten yakni Yeremia Mendrofa.
Ketua Pelaksana acara, Dedi Sumardi mengungkapkan tujuan dari dilasanakannya acara ini salah satunya adalah untuk memenuhi tugas akhir mata kuliah Seminar PPKn.
“Tujuan dari kegiatan Seminar Nasional PPKn dan Prosiding ini yaitu untuk mengembangkan wawasan mahasiswa dan seluruh tenaga pendidik mengenai isu-isu kontemporer dalam pendidikan di Indonesia pada era globalisasi, untuk mengembangkan inovasi dalam dunia pendidikan, khususnya bagi tenaga pendidik, untuk memenuhi tugas akhir mata kuliah Seminar PPKn, dan terakhir untuk membuat sebuah momentum pada angkatan PPKn 2020,” ungkap Dedi.
Dedi berharap acara ini dapat dijadikan sebagai kenangan indah masa perkuliahan bagi panitia pelaksana.
“Selaku ketua pelaksana selalu menekankan kepada para panitia pelaksana untuk terus bertanggung jawab dan menjadikan agenda Seminar Nasional dan prosiding ini sebagai kenangan indah dimasa perkuliahan kawan-kawan panitia pelaksana, mengingat panitia pelaksana merupakan mahasiswa PPKn angkatan 2020 yang mengontrak mata kuliah seminar PPKn dan juga mengontrak mata kuliah seminar proposal,” ujar Dedi
Salah satu peserta acara yang merupakan mahasiswa Teknik Elektro Untirta, Fikri memberikan tanggapannya, menurutnya acara ini sangat menarik.
“Sangat menarik sih untuk saya pribadi apalagi terkait isu pendidikan dan politik kurang lebihnya. Kita memang harus selalu aware akan hal-hal seperti ini, karena ini menyangkut masa depan bangsa yang mau dibawa seperti apa dan itu harus dimulai dari diri kita sendiri. Bagi saya yang seorang mahasiswa teknik merupakan hal baru mengetahui hal hal seperti ini dan itu sangat menarik untuk kita lebih lanjut,” ujar Fikri
Penulis : Aleda/BU
Reporter : Khoirunnisa/BU
Editor : Uswa/BU