Bidikutama.com – Wakil Rektor (WR) II Bidang Administrasi Umum, Perencanaan, Pengelolaan Keuangan, Sumber Daya Manusia dan Fasilitas, Kurnia Nugraha, kembali membagikan update pembangunan fasilitas Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta). Yang terbaru, gerbang Kampus Untirta Ciwaru sudah rampung dikerjakan. (25/12)
Kurnia membagikan hasil potret gerbang baru kampus Ciwaru Untirta pada Instagram @mas_kurnianugraha, Jumat (23/12) lalu.
“Alhamdulillah, gerbang Kampus Ciwaru dapat terselesaikan. Terima kasih atas dukungannya,” tulisnya dalam postingan tersebut.
Hal ini pun mendapat beragam tanggapan dari mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Untirta, Denisa Rizkya Putri. Menurutnya, pembangunan gerbang baru ini dapat memberikan kemudahan akses ke kampus bagi mahasiswa FKIP.
“Gerbang baru kampus FKIP dapat memberikan kemudahan bagi mahasiswa khususnya yang bertempat tinggal atau kost di Sempu, Cipocok, dan sekitarnya karena mahasiswa yang ke kampus tidak perlu mutar jalan untuk masuk lewat gerbang sebelumnya,” ungkapnya.
Denisa menambahkan bahwa kemudahan akses adalah yang terpenting dari pembangunan gerbang ini.
“Desain bangunannya terlihat standar tetapi tidak terlalu penting karena mudahnya akses keluar masuk mahasiswa ke kampus yang haruslah menjadi prioritas utama,” ujar Denisa.
Harapan Denisa gerbang baru kampus FKIP Ciwaru dapat segera beroperasi.
“Dan dapat digunakan mahasiswa, juga kendaraan yang dibawa (bisa melewati gerbang tersebut),” harapnya.
Mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Adhinda Rafelliya, mengatakan bahwa desain gerbang baru kampus FKIP Ciwaru hampir mirip dengan gerbang kampus Untirta di Sindangsari.
“Kalo untuk desain gerbangnya itu sama saja kaya yang di Sindangsari, tapi bagus-bagus aja sih gerbangnya seperti biasakan ada hijau-hijau,” tutur Adhinda.
Reporter : Eni/BU
Penulis : Robiatul/BU
Editor : Tebi/BU