Bidikutama.com – Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) sukses merayakan Dies Natalis ke-43 dengan tema “Bergerak Bersama Lanjutkan Pembangunan SDM Unggul untuk Indonesia Emas.” Acara yang berlangsung dari 19 September hingga 19 Oktober 2024 ini diisi dengan berbagai kegiatan untuk memupuk tali silaturahmi dan memperkuat kebersamaan antar sivitas akademika. Kamis (3/10).
Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja Sama, dan Sistem Informasi, Alfirano, mengungkapkan bahwa kegiatan Dies Natalis tahun ini tidak jauh berbeda dari tahun sebelumnya, dengan penekanan pada berbagai lomba.
“Tidak jauh beda dari tahun lalu, tahun ini kami menekankan pada lomba-lomba dan kegiatan yang menyenangkan, mengingat persiapan akreditasi yang cukup menyita waktu,” ungkap Alfirano.
Alfirano juga menambahkan bahwa puncak acara Dies Natalis ini direncanakan akan diakhiri dengan penampilan dari band Kotak dan kegiatan budaya berupa ziarah ke makam Sultan Ageng Tirtayasa, yang menjadi simbol sejarah dan kebanggaan bagi universitas.
“Di akhir acara atau puncak ada artis Kotak (kalau tidak salah) dan budaya ziarah ke makam sultan ageng Tirtayasa,” tambahnya.
Dengan semangat yang tinggi, perayaan Dies Natalis ke-43 Untirta diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi seluruh civitas akademika, memotivasi inovasi, dan meningkatkan mutu pendidikan di masa depan. Alfirano juga berharap perayaan ini menjadi momen untuk merayakan kembalinya akreditasi unggul Untirta.
“Mudah-mudahan kami dapat merayakan akreditasi unggul yang hasilnya akan diumumkan dalam beberapa hari ke depan,” harap Alfirano.
Chika Amare Amodia, mahasiswa Program Studi (Prodi) Ilmu Komunikasi, mengungkapkan antusiasmenya terhadap perayaan Dies Natalis kali ini. Ia menilai bahwa kegiatan akademik seperti kuliah umum dan bedah buku memberikan wawasan berharga, dan berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan di masa mendatang untuk meningkatkan pengalaman belajar di Untirta.
“Dies Natalis tahun ini seru banget, terutama saat lomba-lomba di lapangan. Banyak mahasiswa yang jadi supporter, dan itu sangat meriah,” ungkap Chika.
Ilham Sapar Rudiansyahi, mahasiswa Program Studi Akuntansi, menyoroti pentingnya acara ini sebagai momen refleksi dan penguatan kebersamaan. Ia juga berharap agar acara ini tidak hanya menjadi perayaan, tetapi juga menjadi pijakan untuk mempererat sinergi antar elemen di kampus.
“Dies Natalis ini bisa menjadi sarana bagi seluruh civitas akademika untuk saling bertukar inspirasi dan meneguhkan komitmen terhadap kemajuan Untirta,” ujar Ilham.
Reporter : Adam, Donita/BU
Penulis : Asadulloh/BU
Editor : Adzika/BU