Bidikutama.com – Sobat Bidik tentu paham bahwa menjadi mahasiswa bukan hanya bertanggung jawab atas diri sendiri, tetapi juga kepada masyarakat. Mahasiswa berperan sebagai agen perubahan, penerus bangsa, penjaga moral, dan pengontrol sosial. Untuk mewujudkan peran tersebut, organisasi merupakan salah satu wadah yang bisa dipilih. Tak hanya itu, organisasi dapat menjadi tempat untuk meningkatkan soft skill dan hard skill. Lebih dari itu, berikut segudang manfaat berorganisasi yang harus kamu ketahui. (24/9)
Perlu Sobat Bidik ketahui, jenis organisasi di kampus itu beragam, di antaranya Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ), Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), dan lain sebagainya. Adapun manfaat beroganisasi melansir Quipper.com, yakni sebagai berikut :
1. Memperluas pengetahuan dan wawasan
Seperti telah disebutkan bahwa salah satu tugas mahasiswa adalah menjadi agen perubahan. Oleh karena itu, diharapkan mahasiswa dapat menjadi penggerak perubahan ke arah yang lebih baik. Salah satu cara untuk mencapai tujuan tersebut adalah dengan meningkatkan pengetahuan dan wawasan.
2. Membangun relasi antarjurusan
Umumnya dalam organisasi kampus merupakan kumpulan dari berbagai mahasiswa atau mahasiswa dari berbagai jurusan. Jadi pasti akan bertemu dengan orang-orang yang berbeda jurusan, bahkan fakultas.
3. Meningkatkan kemampuan sosial
Bekerja dalam sebuah tim akan menjadi efektif jika para anggotanya saling berdiskusi, memberikan saran, bertukar pikiran, dan lainnya. Hal ini akan mengasah kemampuan berkomunikasi. Selain itu, kegiatan organisasi tidak hanya dilakukan di dalam kampus, melainkan juga bertemu dengan masyarakat luar dalam berbagai kegiatan. Dengan begitu, akan melatih kemampuan untuk bersosial.
4. Mengasah jiwa pemimpin
Bergabung dalam organisasi dapat membangun jiwa-jiwa berkepemimpinan lho! Sobat bidik akan dituntut bagaimana agar acara bisa sukses, dituntut untuk mengambil keputusan dengan benar, dan memecahkan masalah yang ada dalam organisasi tersebut atau acara yang sedang dikerjakan.
5. Manajemen waktu
Ketika mengikuti organisasi, bukan berarti tanggung jawab hanya dicurahkan kepada organisasi tersebut. Yup, Sobat Bidik juga tidak boleh melalaikan kewajibanmu sebagai seorang mahasiswa. Artinya jangan biarkan kegiatan perkuliahanmu terganggu. Oleh karena itu, dapat sedikit demi sedikit belajar mengatur waktu dengan mengikuti organisasi.
6. Membentuk pola pikir yang baik
Organisasi dapat menjadi sumber pelajaran yang berharga, baik secara tidak langsung maupun langsung. Hal ini dapat meningkatkan kemampuan berorganisasi, keterampilan sosial, menghargai sesuatu, dan yang paling penting adalah membiasakan diri untuk berpikir dengan cara yang benar karena apa yang kita lakukan selalu berhubungan dengan orang lain.
Setelah mengetahui berbagai manfaat yang bisa didapatkan ketika mengikuti organisasi, apakah Sobat Bidik tertarik untuk berpartisipasi? Jika kalian dapat memanfaatkan kegiatan berorganisasi dengan baik, tentunya akan merasakan manfaat yang luar biasa, baik untuk diri sendiri maupun orang lain.
Penulis : Citra Maida/Bu
Editor : Aleda/BU